Selasa, 04 Oktober 2011

Qischil Dipecat...!!!



PALEMBANG. Lepasnya Si Phiton ternyata berentet panjang dan berdampak buruk buat mantan pemain Persik Kediri Qischil G Minny. Pasalnya proyeksi hadirnya Qischil di Sriwijaya FC merupakan campur tanggan Budi Sudarsono. Dengan demikian sontak saja Managemen dan Pelatih memecat Qischil dari skaud Laskar Wong Kito.

“Kita telah memecat Qischil. Soalnya Qischil satu paket dengan Budi. Jadi otomatis kalau Budi batal dikontrak, Qischil juga demikian,’’ kata Hendri Zainuddin Direktur Teknik dan SDM (PT.SOM)

Hal serupa kemudian ditegaskan kembali oleh Jamaluddin Asisten Manager Sriwijaya FC. Pihaknya langsung bergerak cepat pasca hengkangnya Budi. “Qischil dan Budi itu satu paket, artinya kalau Budi berhenti, Qischil juga demikian. Kita sudah sampaikan, dan Qischil bisa menerimanya, ” tambah Jamal

Kemudian pemain kelahiran Jawa Timur ini langsung saja meningalkan Bumi Sriwijaya (Palembang) Senin (02/10) sore. Qischil memang belum mendapatkan kontrak secara resmi dari Manajemen Sriwijaya FC. Mantan pemain Persik Kediri baru sebatas pengajuan kontrak dan belum sepenuhnya disetujui Manajemen. Meski demikian, Qischil telah mendapat uang tanda jadi sebesar Rp 20 juta.

“Untuk Qischil kita beri keringanan untuk mengembalikan uang tanda jadi hanya 50 persen saja, menjadi Rp 10 juta. Soalnya kita cukup maklum, karena pasti sudah digunakan untuk membiayai keluarganya,’’ ungkap Jamal.

Sedangkan untuk Budi, Jamal menegaskan tidak ada dispensasi. “Budi tetap mengembalikan uang tanda jadi sebesar Rp 75 juta. Saya dapat informasi Budi akan segera mengembalikan uang tersebut,’’ bebernya.

Sementara pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi membenarkan pihaknya telah memecat Qischil. Pria asli Solo ini menyebut hal tersebut memang sesuai dengan perjanjian dengan Budi beberapa waktu lalu. “ Budi dulu minta satu paket dengan Qischil. Artinya tidak mungkin Budi keluar, tapi Qischil masih tetap di Sriwijaya FC,’’ tegasnya. (MLM)



Profil
Nama : Qischil Gandrum Minny
TTL : Jawa Timur, Ngajuk 22 Juli 1987

Karir klub
Persik Junior 2004
Persik Senior 2005-2008
Persi Kudus 2008
Persik Kediri 2009-2010
Barito Putra 2010-2011

Greg Perluh Waktu 2-3 Hari Tentukan Sikap!


PALEMBANG.Lepasnya si Phiton julukan Budi Sudarsono dari gengaman tidak menyurutkan Sriwijaya FC untuk kembali mendatangkan striker tajam dilini depan. Bidikan selanjutnya pemain naturalisasi Greg Nwokolo rencannya akan dihadirkan ke Bumi Sriwijaya.


Managemen PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM) ternyata tidak main-main untuk mendatangkan striker asal Persija Jakarta ini. Pasalnya pemain lincah ini mengaku kepada wartawan koran ini kalau dirinya sudah dihubungi pihak managemen.“Iya, mereka sudah menghubungi saya,“ jelasnya singkat.


Lebih lanjut pemain asal Nigeria yang sudah berganti kewarganegaraan (WNI) ini kembali mengutarakan kepada Palembang Ekspres dirinya tidak langsung bisa menerima tawaran yang diberikan Laskar Wong Kito julukan Sriwijaya FC.
“Saya berikan waktu kepada managemen Sriwijaya FC sekitaran 2-3 hari lagi saya akan berikan keputusan,“ ungkapnya.


Diakui Greg, waktu 2-3 hari yang diberikannya kepada Laskar Wong Kito bukan semata-mata dirinya menolak pinangan Sriwijaya FC. “Secara jelas saya sekarang masih berstatus pemain Persija Jakarta. Jadi saya harus menyelesaikan urusan disini dulu,” ceplosnya.


Dengan demikian, tampaknya lampu hijau mulai bersinar, musim depan barisan Ka-Ka (Kas Hartadi-Kayamba) dilini akan dilengkapi Greg untuk memborbardir lini pertahanan lawan. Tetapi, status kewarganegaraan Greg Nwokolo merupakan faktor yang mengiurkan bagi tiap klub. Wajar saja kalo klub-klub peserta Indonesia Super League (ISL) jatuh hati kepadanya. “Tawaran dari klub-klub kepada saya ada, tetapi saya tidak bisa bilang siap-siapa saja tidak etis,“ tutupnya.


Menurut bank data Palembang Ekspres, Gregory Junior Nwokolo terbilang pemain yang sangat tajam dan memiliki insting gol. Pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) edisi 2010-2011 koleksi gol yang dikemasnya sebanyak 13 gol dan 3 kali kartu kuning.


Striker muda asal Bangka Belitung (Babel) Risky Nofrianyah disebut-sebut merupakan pemecah solusi lini depan SFC. Hadirnya Greg Nwokolo diskuad Laskar Wong Kito pastinya menambah tajam lini depan Sriwijaya FC. Sedangakan Laskar Wong Kito sendiri sudah mengkoleksi 3 striker Kayamba Gumbs, Risky Nofrianysah dan Hilton Moreira.